
Ket Foto: Wakil Direktur Umum RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya dr.H. Suherman
Pendapatan Rumah Sakit Turun Rp 500 Juta
Kota, Wartasik.com – Wakil Direktur Umum RSUD dr. Soekardjo Kota Tasikmalaya dr. H. Suherman mengatakan pendapatan rumah sakit akhir-akhir ini mengalami penurunan. Itu terjadi, katanya, dari mulai pasca diberlakukannya program nasional BPJS kesehatan sejak tahun kemarin.
“Dengan adanya BPJS, pasien umum terus berkurang sehingga berpengaruh terhadap pendapatan. Penurunnya rata-rata ada dikisaran 500 jutaan perbulan karena yang biasanya selalu mencapai angka 9 miliar menjadi 8 sampai 8,5 miliar rupiah,” jelasnya kepada Wartasik.com, Selasa (3/2).
Ia mengungkapkan, meski adanya penurunan income tersebut tidak sampai mempengaruhi dan mengurangi rutinitas kegiatan pemeliharaan sarana dan yang lainnya. Namun, diakuinya sedikit berpengaruh terhadap insentif para pegawai di kantornya.
“Saat ini total pegawai ada 900 orang lebih yang terdiri dari 600 PNS dan sisanya tenaga kontrak serta harian. Jika pendapatan menurun tentunya ada pengaruh terhadap insentif para pegawai karena hal itu sudah jelas ada di dalam aturannya,” tandasnya. Indra


Copyright© www.wartasik.com 2015. All Rights Reserved.
CV.Berkah Parahyangan - Tasikmalaya