top of page
Berita Pilihan

Kota, Wartasik.com – PT. Super Plastin (Plastik Dollar) rutin menggelar bakti sosial Fogging atau pengasapan di banyak lingkungan wilayah kecamatan yang berada di Kota Tasikmalaya. Aksi kepedulian kesehatan tersebut dilaksanakan berkerjasama dengan Tim Otomotif I’Am Jeep Galunggung dan PT. Sukses Jayamandiri Perkasa. Berdasarkan hasil pantauan tim Wartasik.com, hingga pertengahan bulan ini perusahaan yang beralamat di Kec. Mangkubumi Kota Tasikmalaya tersebut sudah melaksanakan 20 kali kegiatan Fogging termasuk salah satunya di RT 01 RW 13 Kalangsasri Kel. Sukamanah Kec. Cipedes Senin kemarin.

 

Owner PT. Super Plastin Lungna Jaya mengungkapkan, agenda kegiatan sosial yang digelarnya itu merupakan program rutin tahunan untuk membantu mesyarakat dalam upaya membasmi dan mencegah penyebaran wabah penyakit DBD dan Cikungunya. “Ini sebagai bentuk kepedulian kita terhadap kesehatan lingkungan. Apalagi sekarang sudah memasuki musim hujan, tentunya sangat diperlukan adanya upaya pencegahan agar terhindar dari wabah penyakit mematikan itu. Dari sekian kali baksos yang kami gelar khususnya di tahun ini kebanyakannya berdasarkan permohonan dari masyarakat,” terangnya saat ditemui diruang kerjanya, Selasa (17/2).

 

Menurutnya, kegiatan Fogging yang sudah dilakukannya di banyak wilayah tersebut harus ditindaklanjuti dengan upaya pencegahan oleh masyarakat setempat seperti menjaga kebersihan rumah maupun lingkungan serta tempat-tempat yang dijadikan sarang nyamuk. “Setidaknya dengan adanya aksi ini bisa mengurangi penyebaran wabah penyakit tersebut dan Saya sangat berharap warga di masing-masing lingkungan bisa melakukan pencegahan agar betul - betul terbebas dari ancaman bahayanya penyakit DBD dan Cikungunya,” tandasnya. Indra/Asron

Ket Foto: Dok. Kegiatan Bakti Sosial Fogging yang digelar PT. Super Plastin (Plastik Dollar) bersama I’Am Jeep Galunggung dan PT. Sukses Jayamandiri Perkasa.

Dollar Rutin Gelar Baksos Fogging

DOKUMENTASI KEGIATAN BAKTI SOSIAL FOGGING PT. SUPER PALSTIN

( PLASTIK DOLLAR ) TAHUN 2015

Copyright© www.wartasik.com 2015. All Rights Reserved.

CV.Berkah Parahyangan - Tasikmalaya

bottom of page