top of page
Berita Pilihan

Kota, wartasik.com – Pembinaan dan penataan para pedagang kaki lima di Kota Tasikmalaya mulai dibahas. Assisten Daerah II Kota Tasikmalaya H. Nana Rosadie mengungkapkan pihaknya akan segera menggelar rapat pembahasan dengan seluruh anggota tim yang telah dibentuk untuk melakukan penataan tersebut.

 

Sebagai ketua tim pembinaan dan penataan PKL, Ia memiliki konsep akan menata dan menyeragamkan pedagang serta melarang PKL untuk berjualan di emper=emper toko dan trotoar. “Intinya, bentuk keseragaman mereka akan kita realisasikan melalui pemberian roda yang sama atau serupa dengan roda-roda dagangan yang lainnya. Lalu, untuk selanjutnya kita akan membina para pedagang tersebut,” katanya, Rabu (18/2).

 

Nana menegaskan, sarana atau fasilitas umum seperti trotoar harus digunakan sesuai dengan fungsinya sehingga etika kota bisa terus terjaga. Dijelaskannya, untuk sementara titik PKL yang akan segera ditata yaitu lokasi para pedagang yang ada di jalur Cihideung sebelum nantinya dilakukan secara menyeluruh.

 

“Tim yang mengangani masalah ini terdiri dari Dinas Ciptakarya, Dinas Koperindag, Kesbangpol, Satpol PP, Bagian Ekonomi dan beberapa pihak terkait lainnnya. Diharapkan, kegiatan pembinaan dan penataan ini akan memberikan kenyamanan bagi semua pihak dengan tidak mengganggu pertumbuhan ekonomi di Kota Tasikmalaya,” pungkasnya. Asron

Ket Foto: Assisten Daerah II Kota Tasikmalaya H. Nana Rosadie.

Pembinaan dan Penataan PKL  Mulai Dibahas

Copyright© www.wartasik.com 2015. All Rights Reserved.

CV.Berkah Parahyangan - Tasikmalaya

bottom of page