top of page
Berita Pilihan

Kabupaten, Wartasik.com - Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Kab. Tasikmalaya drh.H.Budi Utarma Wahyudin, MM membuka acara Sosialisasi Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) 2015 di ruang Wiradadaha Bappeda Kab. Tasikmalaya, beberapa waktu lalu. Acara tersebut menghadirkan narasumber Iwan Suyudhie Amri,  Sekretaris Direktorat Jenderal Kerjasama Asean Kementrian Luar Negeri RI dan Alwin Ferri dari Direktorat Pengembangan Ekonomi Daerah Kementrian dalam Negeri RI, para Kepala SKPD di Lingkungan Pemerintah Kab. Tasikmalaya, Kepala BUMD, dunia usaha, dan tamu undangan lainnya.

 

Dalam sambutannya Ia mengatakan, di tahun ini masyarakat ekonomi Asean akan diberlakukan dan Indonesia sebagai salah satu negara asean akan dihadapkan pada integrasi ekonomi di Wilayah Asia Tenggara yang artinya arus barang, jasa dan modal akan dibuka diantara negara-negara Asean.  Untuk menyongsong diberlakukannya era tersebut, katanya, harus siap meningkatkan daya saing ekonomi beserta daya dukungnya agar bisa menjadi pemain utama di kawasan Asia Tenggara.

 

 “Kita harus melihat keberadaan MEA sebagai peluang dan tantangan yang harus kita perjuangkan melalui berbagai upaya dan tindakan yang nyata. Beberapa upaya yang perlu dipersiapkan yaitu harus lebih mengoptimalkan pengembangan industri lokal untuk mendorong pertumbuhan ekonomi dan menciptakan iklim usaha yang kondusif bagi pebisnis dan jaminan kepastian hukum untuk berusaha melalui kemudahan pemberian ijin dan non ijin untuk merespon masuknya kegiatan usaha dan investasi di daerah,” ujarnya.

 

Dengan peningkatan daya saing ekonomi kreatif, lanjutnya, dalam menghadapi era ekonomi Asean akan mampu bersaing dalam berbagai hal yaitu lingkungan, seni budaya dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) akan terjaga melalui kaerjasama bisnis atau kemitraan, Industri kecil yang tangguh “Ekonomi akan mandiri dan maju serta berkembang yang pada gilirannya masyarakat akan sejahtera,” papar Ia.

 

Sementara, para pembicara dalam acara tersebut mengatakan suka atau tidak, masyarakat ekonomi Asean akan segera hadir didepan mata sebagai negara dengan jumlah penduduk terbesar diantara negara Asia Tenggara lainnya. Untuk itu, mereka mengungkapkan perlu adanya kesiapan dari semua pihak termasuk pemerintah daerah.

 

“Beberapa hal perlu dilakukan oleh daerah dalam menghadapi masyarakat ekonomi Asean adalah memfasilitasi dan mempermudah pemberian izin usaha di daerah untuk meningkatkan investasi. Penguatan prioritas produk unggulan daerah yang bernilai tambah dan memiliki daya saing dengan berstandar pada kewirasahaan, inovasi dan pengembangan teknologi, Peningkatan kualitas kemitraan produktifitas usaha mikro dan kecil, Menjalin kerjasama antar wilayah, pemerintah, dan sektor usaha, Pengembangan kemitraan yaitu saling membantu antara UMKM dan pengusaha untuk menghindari terjadinya monopoli dalam usaha dan memperluas pangsa pasar,” tandasnya. Asron/hms

Ket.: Suasana Sosialisasi Menuju Masyarakat ASEAN 2015

Pemkab Gelar Sosialisasi MEA 2015

Copyright© www.wartasik.com 2015. All Rights Reserved.

CV.Berkah Parahyangan - Tasikmalaya

bottom of page